Jumat, 22 Mei 2015

Cara Membuat Tulisan Berjalan / Marque di Blog

cara membuat tulisan berjalan
Berikut ini cara membuat tulisan berjalan (Marquee Text) Di Blog yang mungkin sering anda lihat saat membuka sebuah blogspot/situs. Dengan menggunakan atau menambahkan kode Marquee yang dipasang pada blog ini, anda bisa menampilkan tulisan berjalan di blog sesuai keinginan anda, bisa mempercantik dan menyampaikan info ke pembaca.


Kita pahami dulu kode dasar untuk membuat Marquee text, yaitu seperti berikut:

<marquee>ISI TULISAN YANG BERJALAN</marquee>

contoh menjadi seperti ini

ISI TULISAN YANG BERJALAN

Nah, setelah anda tahu kode dasarnya, sekarang bagaimana cara memasang kode ini di blogger. Bisa kita pasang di artikel/postingan atau tambah gadget melalui Tata letak.


Cara memasang kode Marquee pada artikel/postingan:

1. Silakan ubah dari Mode Compose ke mode HTML

2. Masukkan kode Marquee di mode HTML

3. Sekarang klik/pindah di mode compose dan untuk melihat hasilnya, klik pratinjau.


Cara memasang kode Marquee pada widget

1. Masuk ke menu Tata Letak, lalu klik tambah gadget/add gadget

2. Pilih HTML/Java Script dan masukkan kodenya, lalu Simpan.

0 komentar:

Posting Komentar